Menu

Layanan Dasar Hubungan
  • Topik

    • Pendekatan
    • Pacaran
    • Pernikahan
    • Larangan
  • Portofolio Solution Cara Konsultasi

    Hubungi

    • Phone/Text
    • Fanpages
    • Twitter Official
    • Other Socmed
  • Menu

    Zingga Nusantara

    Zingga Nusantara adalah website online yang membahas tentang gaya hidup masyarakat kekinian seperti jalan jalan, kuliner, bisnis, motivasi, asmara.

    • Home
    • Problematika
      • Sosial
      • Budaya
      • Pasangan
      • Agama
    • Gender
      • Male
      • Female
    • Konsultasi
    • About
    Go
    Home » Konsultasi » Pasangan » Pernikahan » Problematika » Sosial » Langkah Komunikasi Yang Baik Dengan Pasangan

    Langkah Komunikasi Yang Baik Dengan Pasangan


     Bagaimanakah cara kita mendapatkan kunci hubungan cinta ? 

    Hal inilah yang masih menjadi pertanyaan banyak pasangan. Kadang, kita merasa sulit berkomunikasi dengan baik karena kurang mengerti caranya. Namun, bersama pasangan kita sama-sama belajar bagaimana cara berkomunikasi yang berkualitas dan lebih baik.

    Selain untuk mengekspresikan perasaan, komunikasi yang baik akan membantu kita mengenali pasangan lebih jauh dan mengerti pasangan lebih dekat. Berikut kami bagikan tips dan cara berkomunikasi yang berkualitas dengan pasangan sebagai kunci menuju hubungan cinta yang sukses. Beberapa cara yang bisa anda lakukan adalah :

    1. Diskusi secara langsung

    Apabila ada persoalan dalam hubungan sangat penting bagi pasangan berdua untuk melakukan diskusi secara langsung. Membicarakan hal-hal yang dirasa sangat penting secara langsung lebih sehat daripada harus membicarakannya lewat chat, SMS, telepon atau media sosial. Hal ini justru dapat menimbulkan miss komunikasi dan kesalah pahaman dalam hubungan cinta. Kita tidak bisa mendengar intonasi dan nada bicara pasangan kita serta tidak bisa membaca bahasa tubuhnya. Oleh sebab itu, selalu diskusikan apapun dengan pasangan secara langsung atau secara tatap muka.

    2. Bersikap Terbuka dengan Pasangan

    Pasangan kita adalah manusia biasa yang tidak mampu membaca pikiran kita tanpa kita berkata jujur padanya. Selalu sampaikan apa saja yang ada dalam pikiran anda, apapun yang terjadi pada anda dengan jelas dan terbuka pada pasangan. Saling menebak-nebak dan tetap diam dengan harapan pasangan bisa langsung paham dengan diri kita, dapat memicu adanya kesalah pahaman yang besar dalam hubungan cinta. Berhentilah berpikiran negatif atau berbohong dengan pasangan demi menutupi masalah anda. Berhentilah beranggapan bahwa pasangan tidak peka dan jangan terus diam, ceritakan dengan terbuka melalui kata-kata.

    3. Jujurlah, Apapun yang Terjadi

    Jujur merupakan salah satu tanda cara komunikasi yang baik dan berkualitas. Mampu memberitahu pasangan apa yang terjadi dengan diri kita sejujurnya, dan apa adanya. Kejujuran selalu menjadi yang terbaik untuk membangun komunikasi berkualitas dengan pasangan. Jujur memang sulit dilakukan, karena kebanyakan orang takut ini dan takut itu. Mereka takut ekspresi sang pasangan akan marah-marah, bahkan sampai memutuskan hubungan. Padahal ini hanya pikiran kita saja.

    4. Siap Menjadi Pendengar yang Baik

    Mendengar memang terlihat sangat mudah, namun mendengarkan pasangan tidak sekedar hanya mendengar saja. Buatlah pasangan tahu bahwa kita mendengarkannya dengan baik, setiap perkatannya, ceritanya dan juga keluh kesahnya. Mendengar yang baik harus memperhatikan kontak mata, memahami apa yang dikatakan oleh pasangan dan memberikan perhatian secara penuh. Jangan pernah bemain ponsel atau melakukan aktivitas apapun saat mendengarkan pasangan tengah berbicara. Pasangan anda akan tersinggung dan merasa dirinya tidak dihargai tentunya jika anda tidak benar-benar mendengarkannya.

    5. Buktikan Apa yang Anda Ucapkan

    Tak hanya melalui ucapan. Cara komunikasi yang baik dengan pasangan juga bisa dilakukan dengan menunjukkan perasaan. Misalnya tunjukkan perasaan sayangmu kepadanya melalui sikap. Karana bersikap itu lebih berbicara daripada kata-kata. Temukanlah cara-cara manis untuk mengkomunikasikan perasaan sayangmu melalui tindakan. Tunjukkan pada pasangan anda bahwa kamu peduli dan perhatian kepadanya. Ucapan saja tidak akan ada artinya tanpa anda buktikan.
    AntoniusPutu
    Add Comment
    Konsultasi Pasangan Pernikahan Problematika Sosial
    Kamis, 25 Agustus 2016

    facebook

    twitter

    google+

    fb share

    About AntoniusPutu

    Related Posts
    < Previous Post Next Post >

    Kontributor

    • AntoniusPutu
    • ZinggaNusantara

    Arsip Blog

    • ►  2017 (1)
      • ►  Februari (1)
    • ▼  2016 (8)
      • ►  September (2)
      • ▼  Agustus (6)
        • Perbedaan Yang Menyempurnakan Cinta
        • Puisi Kini Cinta Tentang Rangga
        • Alasan Suami Harus Tetap Setia Kepada Sang Istri
        • Mencegah Peluang Terjadinya Perselingkuhan
        • Langkah Komunikasi Yang Baik Dengan Pasangan
        • About Zingga Nusantara

    Social Share

    Weekly Posts

    • About Zingga Nusantara
      Zingga Nusantara merupakan portal konsultasi di dalam permasalahan cinta. banyaknya permasalahan orang-orang dalam menjalani suatu hu...
    • Perbedaan Yang Menyempurnakan Cinta
      Pernah mendengar kutipan seperti judul di atas? Mungkin banyak orang yang masih mempercayai bahwa perbedaan akan menimbulkan masalah ata...
    • Alasan Suami Harus Tetap Setia Kepada Sang Istri
      Pernah mendengar istilah "Yang Sudah Dipersatukan Oleh Allah, Janganlah Dipisahkan Oleh Manusia?".  Ya. Rasanya memang ben...
    • Cinta, Dia dan Timeline
      (Jojoe Saputra dan Antonius Putu Satria berdiskusi) CINTA, DIA, dan TIME LINE  Kita saling punya keyakinan bahwa permasala...
    • Mencegah Peluang Terjadinya Perselingkuhan
      Perselingkuhan sering menjadi faktor utama  retaknya jalinan rumah tangga seseorang. Ketika perselingkuhan terjadi, rasa percaya kep...
    • KAMU DANDAN UNTUK SIAPA ?
      Celoteh bahwa wanita adalah mahluk yang paling berdekatan dengan dunia estetika mungkin merupakan salah satu yang menjadi alasan mengapa w...
    • Suka dan Cinta ? Apa Bedanya ?
      Entah itu disadari atau tidak, kita sering mendengar kata-kata tersebut, bahkan mungkin kita pernah mengatakannya, seperti “Aku jatuh ci...
    • Puisi Kini Cinta Tentang Rangga
      "Kini Cinta Tentang Rangga " Aku ingin bacakan puisi untukmu sayang, tapi bukan tentang cinta melainkan tentang pemberontakan. ...
    • Langkah Komunikasi Yang Baik Dengan Pasangan
       Bagaimanakah cara kita mendapatkan kunci hubungan cinta ?  Hal inilah yang masih menjadi pertanyaan banyak pasangan. Kadang, ki...

    Like us On Facebook

    Labels

    • Female
    • Konsultasi
    • Larangan
    • Male
    • Pasangan
    • Pernikahan
    • Problematika
    • Sosial

    Copyright Zingga Nusantara 2016 . Template Created by